Perbedaan Lomo Card dan Photocard – Bagi kalian yang sedang mencari tahu apa saja pengertian dan juga Perbedaan Lomo Card dan Photocard kalian dapat menyimak artikel di bawah ini agar pemahaman kalian bertambah dan dapat mempraktekannya dengan benar yaa..
Perbedaan Lomo Card dan Photocard
Lomo Card
Lomo Card atau kartu lomo adalah kartu yang terbuat dari kertas tebal dengan kualitas yang baik. Lomo card ( kartu lomo kerap dibeli oleh para kpopers untuk mengoleksi gambar atau foto dari idol K-pop favorit mereka.
Lomo Card merupakan barang yang tidak resmi (unofficially) sehingga kartu ini merupakan kartu yang dbuat oleh pihak ketiga. Selain itu, lomo card diperjualbelikan secara bebas karena hasil cetakan fotonya bisa diambil dari sumber mana saja. Baik dari fansite, google, pinterest, fansite, maupun instagram pribadi.
Selain itu, bisnis lomo card ini merupakan salah satu hal yang menjanjikan, sehingga tidak heran apabila banyak marketplace dan online shop yang memperjualbelikan lomo card. Bahkan kerap kali penjual aksesoris seperti gelang, kalung, dan cincin menambahkan lomo card idol K-pop untuk menggaet hati customernya.
Lomocard biasanya juga berukuran ebih besar dibandingkan dengan photocard. Selain itu, ternyata lomo card bisa dicustomkan sesuai keinginan pelanggan juga.
Photocard
Untuk Photocard sendiri adalah kertas yang berisi foto idol kpop yang keluarkan resmi oleh agensi atau perusahaan yang menaungi idol tersebut. Photocard biasanya datang bersamaan dengan pembelian album sehingga memiliki kesan ekskulisf. Photocard merupakan salah satu merchandise yang sangat dinanti penggemar idol kpop.
Karena photocard merupakan suatu barang yang resmi dikeluarkan oleh agensi, maka hal ini menjadikannya ekslusif sehingga diburu para pecinta Korea. Tak hanya banyak orang rela merogoh kocek yang lumayan untuk mendapatkan foto bias mereka.
Bagi para kpopers, meilik photocard merupakan investasi kebahagiaan bagi mereka. Maklum saja, kebahagiaan setiap orang memang berbeda.
Meskipun pembelian photocard sangat memuaskan hati, ternyata membatasi diri untuk tidak melakukan pembelian secara berlebihan sangat diperlukan agar financial tidak terganggu. Photocard biasanya berukuran 55 x 85 mm.
Selain mendapatkan photocard dari pembelian album, ada cara lain untuk mendapatkan photocard. Caranya yaitu dengan melakukan trade atau atau yang biasa disebut dengan WTT ( Want To Trade ) di akun jejaring sosial media Twitter. Pembelian photocard ini tanpa dipaksakan oleh siapapun dan sudah menjadi keputusan kedua belah pihak.
Beberapa photocard idol kpop ternyata memiliki harga jual yang sangat tinggi. Ada beberapa photocard yang harganya fantastis hingga bisa keliling Eropa, diantara lain photocard milik Jungkook BTS. Seulgi Red Velvet, Tzuyu Twice, Heejin Loona, Suga BTS (suami sejuta umat ), dan V BTS.
Perbedaan Lomo Card dan Photocard Lengkap
Walaupun untuk sekilas lomo card dan photocard terlihat sama karena berisi foto idol k-pop, ternyata keduanya memiliki perbedaan. Berikut dibawah ini adalah perbedaan dari lomo card dan photocard:
1. Pihak pembuat photocard alah pihak resmi dari agensi atau perusahaan yang menaungi idol K-pop tersebut, sedangkan untuk lomo card adalah pihak ketiga atau fans yang sifatnya tidak resmi
2. Foto yang digunakan didalam photocard merupakan foto resmi dan ekskusif yang hanya diperuntukkan bagi photocard tersebut, sedangkan foto di lomo card menggunakan foto yang tidak resmi yang bisa diambil dari google, fansite, maupun akun sosial pribadi idol tersebut
3. Tempat pembelian photocard adalah resmi dari agensi yang perusahaan yang menaungi idol, tetapi untuk lomocard diperjualbelikan secara bebas di marketplace maupun online shop karena bisa dicetak oleh siapapun
4. Untuk photocard memiliki harga yang lebih tinggi dan mahal karena foto didalamnya merupakan foto resmi dan eksklusif dari agensi, sedangkan untuk harga lomo card relatif lebih murah dengan harga terjangkau
5. Kualitas foto yang terdapat dalam lomocard memiliki kualitas yang baik dan jernih sedangkan lomo card tidak terlalu jernih
6. Photocard memiliki dot photocard dibeberapa sisi, sedangkan lomo card tidak mempunyai
7. Photocard official memiliki cutiing yang lebih rapi dibandingkan lomo card
Akhir Kata
Sekian artikel mengenai perbedaan dari lomo card dan photocard, bagi kalian para pecinta Korea harus memahami bedanya lomo card dan photocard agar tidak asal tergiur untuk asal membeli photocard yang terjual bebas di pasaran. Sekian artikel mengenai Fungsi dari Perbedaan Lomo Card dan Photocard yang dapat saya rangkum dan share untuk anda sekalian semua.
Dan jika ada suatu hal yang kurang tepat seiring dengan berjalannya waktu yang makin modern ini, itu semua diluar pengetahuan penulis. Semoga artikel ini dapat bermanfaat untuk kalian semua. Terima Kasih.